Usai Persib Bandung Ditahan Dewa United 1-1, Terpuruk di Dasar Klasemen Grup B Piala Presiden 2025

Usai Persib Bandung Ditahan Dewa United 1-1, Terpuruk di Dasar Klasemen Grup B Piala Presiden 2025

Laga Persib Bandung vs Dewa United di Piala Presiden 2025. (Foto/persib.co.id)

PASUNDAN EKSPRES - Harapan Persib Bandung untuk meraih kemenangan pertama di ajang Piala Presiden 2025 pupus setelah ditahan imbang Dewa United dengan skor 1-1 pada pertandingan kedua Grup B. Duel ini digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung, Selasa (8/7/2025).

Maung Bandung sejatinya berada di atas angin ketika unggul terlebih dahulu lewat gol Wiliam Marcilio pada menit ke-66. Sepakan kaki kiri terarah pemain asal Brasil itu membuat publik tuan rumah bergemuruh.

Persib juga mendapatkan keuntungan jumlah pemain sejak menit ke-20 setelah bek Dewa United, Cassio Scheid, diganjar kartu merah. Ia diusir wasit usai menghalangi laju Zulkifli Lukmansyah yang baru berusia 18 tahun, dengan gerakan tangan yang dinilai tidak sportif.

Meski kalah jumlah pemain, Dewa United tampil pantang menyerah. Tim berjuluk Banten Warriors itu tetap bermain menyerang dan beberapa kali mengancam gawang Persib. Penjaga gawang Adam Przybek tampil impresif dan mampu mematahkan sejumlah peluang.

BACA JUGA: PS BRT Subang U-16 Juara Liga TopSkor Regional Cirebon, Maju ke Babak Nasional

Namun petaka datang di masa injury time. Persib harus rela kehilangan tiga poin ketika wasit menunjuk titik putih usai pelanggaran di kotak penalti. Egy Maulana Vikri yang maju sebagai algojo sukses menaklukkan Przybek di menit ke-90+3’, sekaligus menyelamatkan Dewa United dari kekalahan.

Klasemen Grup B: Persib Terpuruk, Hasil ini membuat Persib Bandung hanya mengoleksi satu poin dari dua laga dan terpuruk di posisi ketiga alias juru kunci klasemen Grup B. Pada laga pembuka, Persib kalah 0-2 dari Port FC, klub asal Thailand yang diperkuat Asnawi Mangkualam.

Sementara itu, Dewa United kini berada di posisi kedua dengan satu poin dari satu pertandingan. Port FC kokoh di puncak klasemen dengan tiga poin dan selisih gol +2.

 

BACA JUGA: Jadwal Piala Presiden 2025, Persiapan Dikebut, Pemprov Pastikan SJH Siap Digunakan

Klasemen Grup B Piala Presiden 2025 (Per 9 Juli 2025):

Port FC – 1 main, 1 menang, 0 seri, 0 kalah, 2-0, +2, 3 poin

Dewa United – 1 main, 0 menang, 1 seri, 0 kalah, 1-1, 0, 1 poin

Persib Bandung – 2 main, 0 menang, 1 seri, 1 kalah, 1-3, -2, 1 poin


Berita Terkini