Cara Mendapatkan Limit Pinjaman Saldo DANA hingga 5 Juta Tanpa Aplikasi

Cara Pinjam Saldo DANA Darurat Rp100 Ribu Ramai Dicari/pexels.com
PASUNDAN EKSPRES - akses dana cepat semakin meningkat Ini Solusi Cara Mendapatkan Limit Pinjaman Saldo DANA, Salah satu solusi yang kini banyak digunakan adalah fitur pinjaman online melalui dompet digital, seperti DANA.
Menariknya, kamu bisa mendapatkan limit pinjaman saldo DANA hingga 5 juta rupiah tanpa perlu mengunduh aplikasi tambahan.
Simak dan Pahami Panduan Lengkap Cara Mendapatkan Limit Pinjaman Saldo DANA hingga 5 Juta Tanpa Aplikasi.
BACA JUGA: Cara Kirim Saldo DANA ke Akun Lain dan Rekening Bank, Mudah dan Gratis!
Cara Mendapatkan Limit Pinjaman Saldo DANA
1. Pastikan Akun DANA Sudah Premium
Langkah pertama adalah memastikan akun DANA kamu sudah terverifikasi menjadi akun Premium. Caranya:
BACA JUGA: Cara Pinjam Uang Rp100 Ribu di Dana Tanpa Menggunakan KTP
- Buka aplikasi DANA.
- Masuk ke menu "Saya".
- Pilih "Verifikasi Akun Saya".
- Upload foto KTP dan lakukan verifikasi wajah sesuai instruksi.
- Akun Premium memiliki fitur tambahan, termasuk akses ke layanan pinjaman dan PayLater.
2. Gunakan Fitur DANA PayLater
DANA bekerja sama dengan beberapa penyedia layanan PayLater resmi seperti Akulaku, Kredit Pintar, atau SPinjam (Shopee). Untuk mengaktifkan:
- Masuk ke menu "DANA PayLater" jika tersedia.
- Ikuti proses pendaftaran dan verifikasi data.
- Jika lolos evaluasi kredit, kamu akan mendapatkan limit hingga 5 juta rupiah.
Catatan: Fitur ini akan muncul hanya jika kamu memenuhi syarat skor kredit internal dari DANA atau mitranya. Jika belum muncul, terus gunakan DANA untuk transaksi agar meningkatkan skor.