PasundanEkspres - Yamaha Grand Filano tidak hanya tersedia di pasar Indonesia. Skuter matic bergaya retro ini juga dipasarkan di beberapa negara Asia Tenggara, salah satunya Thailand. Di negara tersebut, Grand Filano hadir dalam varian special edition yang dibekali sokbreker Ohlins. Tidak mengherankan, harga skutik 125 cc ini menembus angka Rp 37 jutaan.
Seperti yang terlihat di laman resmi Yamaha Thailand, Yamaha Grand Filano Special Edition dijual seharga 77.900 baht atau setara Rp 37,8 juta. Harga tersebut terbilang cukup tinggi untuk ukuran motor skutik bermesin 125 cc.
Meski demikian, Yamaha memberikan banyak fitur pada Grand Filano Special Edition. Salah satu yang paling menonjol adalah sektor suspensi, di mana Grand Filano Special Edition dilengkapi sokbreker dari merek ternama dunia balap, Ohlins. Menariknya, pada tabung suspensi tersebut terdapat tulisan 'Filano'.
Sokbreker Ohlins yang disematkan pada Yamaha Grand Filano ini bisa diatur untuk rebound, preload, serta kompresinya. Selain itu, sokbreker ini mendapatkan garansi selama 5 tahun atau 50 ribu kilometer. Yamaha juga menyertakan sokbreker standar dalam setiap pembelian Yamaha Grand Filano Special Edition.
Dari sisi warna, Grand Filano Special Edition hadir dengan pilihan warna black magma yang dipadukan dengan velg berwarna gold. Emblem special edition dengan huruf timbul turut mempertegas keistimewaan motor ini. Selain itu, Yamaha juga membekali Grand Filano Special Edition dengan desain jok khusus.
Di luar ubahan fisik, spesifikasi Yamaha Grand Filano Special Edition tetap sama dengan Grand Filano versi standar. Mulai dari mesin 125 cc hybrid yang hemat bahan bakar dengan klaim konsumsi rata-rata 62,5 km/liter, sistem keyless, start stop system, hingga kemampuan terhubung dengan aplikasi Y-Connect.