Otomotif

Kawasaki Ciptakan Motor Berbentuk Anjing: Tanpa Roda, Gunakan Empat Kaki

Kawasaki Corleo
Kawasaki kenalkan CorLeo motor berbentuk "anjing" dengan empat kaki tanpa roda. (Foto: Kawasaki Japan)

PasundanEkspresMasih ingat candaan warganet Indonesia tentang 'naik anjing aja'? Tahun lalu, kalimat tersebut sering diucapkan oleh mereka yang ingin bepergian tetapi tidak memiliki kendaraan. Menariknya, produsen asal Jepang, Kawasaki, benar-benar mewujudkan lelucon itu dalam bentuk sepeda motor! 

Dilansir dari Greatbiker, Selasa (8/3), Kawasaki memperkenalkan motor unik bernama Corleo dalam sebuah pameran di Osaka, Jepang. Kendaraan ini dirancang menyerupai seekor anjing berukuran besar. 

Kawasaki Corleo hadir dengan konsep menciptakan sesuatu yang berbeda dari kendaraan konvensional, yakni berupa hewan tunggangan. Pengendara akan merasakan pengalaman seolah-olah menunggangi anjing raksasa yang dapat dikendalikan sepenuhnya. 

Berbeda dari kendaraan biasa, 'anjing' ini menggunakan tubuh robotik dan ditenagai oleh mesin hidrogen 150 cc yang ramah lingkungan. Menariknya, berdasarkan presentasi yang dipertunjukkan, Kawasaki Corleo dapat digunakan untuk menjelajah perbukitan dan medan berat lainnya. 

Secara tampilan, Kawasaki Corleo tampak sangat unik. Kendaraan ini tidak memakai sepasang roda seperti motor pada umumnya, melainkan empat kaki yang memiliki sendi dan mampu berlari. 

Selain itu, pabrikan membekali Corleo dengan telapak kaki serta engsel yang dapat menekuk. Dengan begitu, secara keseluruhan, Kawasaki Corleo benar-benar menyerupai anjing robotik yang bisa berlari tanpa merasa lelah. 

Sayangnya, produsen yang dijuluki Geng Hijau ini belum mengungkapkan spesifikasi detail maupun harga resmi dari 'anjing bermesin' tersebut. Namun, Kawasaki Corleo disebut-sebut baru akan resmi diluncurkan dan dipasarkan pada tahun 2050 mendatang. 

Bayangkan saja, ketika Kawasaki Corleo suatu saat hadir di Indonesia, kalimat 'naik anjing aja' tidak lagi hanya sekadar candaan, melainkan menjadi perintah sungguhan. 

Terkini Lainnya

Lihat Semua