BANDUNG – Sejumlah agenda besar bakal meramaikan Kota Bandung pada hari ini, Sabtu 26 April 2025. Mulai dari wisuda perguruan tinggi, festival musik, perayaan budaya, hingga pertandingan sepak bola, seluruhnya diprediksi akan menyedot ribuan pengunjung.
Kepadatan lalu lintas pun diperkirakan terjadi di beberapa titik, mengingat lokasi acara tersebar di berbagai wilayah strategis Kota Bandung. Berikut lima event utama yang akan berlangsung hari ini:
1. Wisuda ITB di Sabuga
Institut Teknologi Bandung (ITB) menggelar prosesi wisuda di Sasana Budaya Ganesha (Sabuga), Jalan Tamansari. Acara ini dijadwalkan mulai pukul 08.00 WIB dan akan dihadiri ribuan peserta serta keluarga.
2. Elfest 2025 di Secapa AD
Festival musik Elfest 2025 akan digelar di Secapa AD. Sejumlah musisi papan atas seperti Juicy Luicy, Hindia, Nadin Amizah, The Panturas, .Feast, HIVI!, dan For Revenge akan tampil di acara ini.
3. Widyatama Japan Matsuri 2025
Para penggemar budaya Jepang akan dimanjakan di Japan Matsuri yang berlangsung di kampus Universitas Widyatama. Festival ini menghadirkan berbagai atraksi menarik seperti cosplay, pertunjukan musik, dan bazar khas Jepang.
4. Festival Kuliner Bandung di Cihampelas Walk
Pemerintah Kota Bandung menggelar Festival Kuliner bertema "Warisan Budaya Jawa Barat" di Green Park, Cihampelas Walk. Acara ini terbuka untuk umum dan gratis, berlangsung mulai hari ini hingga 4 Mei 2025.
5. Laga Persib vs PSS Sleman di GBLA
Persib Bandung akan menjamu PSS Sleman dalam lanjutan Liga 1 musim 2024/2025. Pertandingan yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pukul 19.00 WIB ini diprediksi bakal dihadiri ribuan Bobotoh. Arus lalu lintas di kawasan Gedebage diperkirakan akan padat menjelang dan usai pertandingan.
Masyarakat diimbau untuk mengatur waktu perjalanan dan mempertimbangkan jalur alternatif guna menghindari kemacetan di sekitar lokasi acara.