SUBANG-Pemerintah Kabupaten Subang akan menjalankan program pembinaan terhadap siswa dengan perilaku menyimpang. Program ini sebagai tindak lanjut program Gubernur Jawa Barat terkait penanganan siswa bermasalah.
Program ini menyasar para pelajar yang terlibat tawuran, balapan liar, penyalahgunaan alkohol, dan tindakan menyimpang lainnya. Program pembinaan akan melibatkan personel dari Lanud R. Suryadi Suryadharma Kalijati dan Yonif 312 Kala Hitam.
Bupati Subang Reynaldy Putra Andita menyambut baik program tersebut dan meminta agar pelaksanaannya segera dimulai.
Menurutnya, program ini sejalan dengan visi misi daerah dalam membentuk karakter generasi muda yang berakhlak dan berkualitas.
“Saya ingin minggu depan sudah bisa dilakukan karena program itu sesuai visi misi saya untuk menciptakan anak-anak Subang bermental akhlak mulia,” tegas Kang Rey saat memberikan arahan kepada jajarannya.
Dia menyebut, program pembinaan ini akan dilakukan setelah memperoleh persetujuan dari orang tua siswa.
“Metode pembinaan yang akan diterapkan menitikberatkan pada pembentukan disiplin, tanggung jawab, dan nilai-nilai positif lainnya, dengan pendekatan kolaboratif antara pemerintah daerah dan unsur TNI,” jelasnya.
Rey berharap, program pembinaan siswa bermasalah ini mampu menjadi solusi konkret dalam menangani perilaku menyimpang pelajar sekaligus memperkuat sinergi antara pendidikan karakter, ketertiban masyarakat, dan pembangunan sumber daya manusia yang unggul di Kabupaten Subang.(cdp/ysp)