Headline

Bupati Subang Reynaldy Pangkas Dana Hibah, Tersisa Rp4 Miliar untuk Tahun 2025

Dana Hibah
SOAL HIBAH: Bupati Subang, Reynaldy saat menghadiri manajeman ASN di Bandung, beberapa waktu lalu. Bupati Reynaldy melakukan pemangkasan anggaran hibah, digeser untuk pembangunan infrastruktur.

SUBANG-Dana hibah di Kabupaten Subang untuk tahun 2025 mengalami pemangkasan drastis. Semula dianggarkan sebesar Rp90 miliar, kini hanya disisakan Rp4 miliar. 

Bupati Subang, Reynaldy Putra Andita menyatakan, langkah ini diambil sebagai bagian dari upaya efisiensi dan untuk mencegah potensi praktik korupsi dalam pengelolaan dana hibah.

Reynaldy mengungkapkan, dana hibah selama ini rawan disalahgunakan, bahkan ada organisasi yang sebelumnya menerima alokasi sebesar Rp5 hingga Rp10 miliar. 

“Kami melakukan evaluasi besar-besaran terhadap penyaluran hibah,” ungkap Reynaldy saat ditemui dalam acara Subang Fest, Sabtu (26/4/2025) malam.

Reynaldy mengatakan, ke depannya hibah hanya akan diberikan kepada lembaga-lembaga mandatori seperti KONI, KORMI, Nahdlatul Ulama (NU), Muhammadiyah, dan Persis. 

Sementara itu, hibah untuk program lain, termasuk untuk guru ngaji, akan mengalami perubahan skema pencairan.

“Sebelumnya honor guru ngaji disalurkan lewat organisasi, bukan langsung ke guru. Skema itu saya ubah. Nantinya, honor akan disalurkan langsung melalui Bank BJB kepada guru ngaji,” jelasnya.

Ia menekankan, pemberian honor kepada guru ngaji harus disertai dengan output yang nyata. 

“Saya ingin setelah guru ngaji menerima honor, ada perubahan positif, seperti tidak ada lagi anak-anak yang terlibat kriminalitas atau penyalahgunaan obat-obatan. Mereka harus diajarkan kaidah-kaidah agama dengan benar,” tegasnya.

Menurutnya, perubahan skema pembayaran honor guru ngaji ini rencananya akan mulai diberlakukan pada Juli mendatang, setelah revisi anggaran selesai dilakukan.

Di sisi lain, kata Rey, anggaran hibah yang dipangkas akan dialihkan untuk pembangunan infrastruktur, yang dinilai lebih mendesak dan berdampak langsung terhadap kesejahteraan masyarakat.(cdp/ysp) 

Terkini Lainnya

Lihat Semua