Subang

Kang Rey Janji Tangani Banjir di Pantura, Ajak Semua Pihak Bekerjasama

Kang Rey
Kang Rey saat terjun langsung ke titik lokasi banjir di Desa Patimbang Kp. Tanjungjaya Dusun Galian Kecamatan Pusakanagara.(Dadan Ramdan/Pasundan Ekspres)

SUBANG-Seperti yang pernah disampaikan Bupati Subang Reynaldy Putra Andita BR yang akrab disapa Kang Rey, bahwa pihak juga akan fokus menangani soal banjir di Pantura Subang. Hal tersebut disampaikan Kang Rey saat hendak berkunjung ke Pamanukan, di mana Pamanukan adalah salah satu daerah rentan banjir.

Selain Pamanukan wilayah lain pun juga menjadi fokus penanganan dan pengendalian banjir, seperti di wilayah Kecamatan Pusakanagara, dimana terdapat sebuah dusun atau kampung, yang berdekatan dengan daerah aliran sungai Cipunagara, dan tentu rentan juga dengan banjir.

Bahkan saat air Kali Cipunagara meluap, Reynaldy didampingi Camat Pusakanagara Rahmat Hidayat terjun langsung ke titik lokasi banjir di Desa Patimban Kp. Tanjungjaya Dusun Galian, yang sempat terisolir akibat dampak banjir.

"Tadi kita telah memantau langsung akses jalan menuju Tanjungjaya yang masih terendam banjir dan kita juga sudah bertemu dengan warga. Alhamdulilah kondisi warga sampai saat ini masih aman," ucap Kang Rey.

Dia berharap agar semua pihak bisa saling bekerjasama untuk menghadapi bencana banjir ini, sehingga semua bisa berjalan aman dan bisa tertangani dengan cepat.

Setelah mengecek langsung kondisi banjir itu, Kang Rey sempat berdialog santai dengan masyarakat di lokasi yang terdampak banjir. Kang Rey juga berjanji akan segera menurunkan eskapator dan perahu untuk membuat tanggul. "Kita akan turunkan alat berat ke sini, biar cepat bisa buat tanggul," katanya.

Sementara itu, Kepala Desa Patimban Inu Al Mahdi menyampaikan ucapan terimakasihnya atas respon cepat Bupati Subang Kang Rey  terhadap keluhan warga Patimban, khususnya warga Tanjungjaya yang terisolir akibat akses jalan yang menghubungkan Tanjungjaya dan Galian terendam banjir luapan Kali Cipunagara. "Alhamdulillah apa yang kami usulkan ke pak Bupati, pak Bupati langsung merespon cepat. Dalam waktu dekat beliau akan menurunkan eskapator untuk membangun tanggul, serta mengirim perahu untuk akses mobilisasi warga yang akan melaksanakan aktifitas sehari-hari," kata Ibnu.

Mewakili masyarakat Desa Patimban, pihaknya sangat bersyukur dan berterimakasih atas bantuan yang akan diberikan. "Semoga bantuan yang akan diberikan ini bermanfaat bagi warga disini, dan banjir pun cepat tertangani," pungkasnya.(dan/sep)

Tag :
Terkini Lainnya

Lihat Semua